10 Cara Bayar Pajak Motor Lewat BRImo 2024

Cara Bayar Pajak Motor Lewat BRImo – Pajak ialah kewajiban bagi warga negara di seluruh dunia, termasuk juga di negara Indonesia. Dimana salah satu pajak wajib tersebut berupa pajak kendaraan bermotor.

Seperti kalian ketahui, bahwa kendaraan bermotor sudah menjadi kubutuhan utama setiap orang, khususnya motor. Karena motor dikenai pajak, maka setiap nasabah BRI perlu memahami cara bayar pajak motor lewat BRImo.

Dengan bayar pajak motor lewat BRImo selalu rutin dan tidak telat maka pegendara bermotor akan terhindar dari sanksi atau denda yang ada pada ketentuan. Selain itu, pengendara juga selamat dari tilangan polisi.

Dengan adanya aplikasi BRImo menjadi jalan alternatif para nasabah BRI untuk melakukan cara bayar pajak motor tanpa harus mendatangi kantor Samsat. Untuk membantu kalian menyelesaikan proses pembayaran pajak, berikut telah Pakaibanking rangkum informasi lengkapnya.

Sekilas Tentang BRImo

Sebelum Pakaibanking melanjutkan pembahasan utama mengenai informasi cara bayar pajak motor lewat BRImo. Kami akan membagikan beberapa informasi sekilas tentang BRImo. BRImo adalah aplikasi mobile banking milik Bank Rakyat Indonesia

Sebagai platform mobile banking, BRImo menawarkan berbagai layanan menarik, seperti CARA BAYAR PDAM, BPJS serta masih banyak lagi. Tentu dengan hadirnya BRImo semakin memudahkan para nasabah untuk melakukan berbagai hal transaksi.

Syarat Bayar Pajak Motor Lewat BRImo

Bagi nabasah yang hendak bayar pajak motor lewat BRImo, sebaiknya memenuhi beberapa syarat dan ketentuan terlebih dahulu. Tujuan dari menyiapkan persyaratan bayar pajak motor ini supaya bisa mendapatkan kode bayar pajak motor serta melangsungkan tata cara pajak motor lewat BRImo. Syarat tersebut diantaranya sebagai berikut.

  1. Nomor KTP sesuai pemilik motor.
  2. Nomor HP Aktif dan bisa menerima SMS.
  3. Saldo Pulsa dalam jumlah secukupnya (minimal 5 ribu).
  4. Nomor Rangka Motor sesuai data di BPKB / di Rangka Motor.
  5. Mengetahui Format SMS Kode Pajak Motor.

Itu dia beberapa syarat yang dibutuhkan untuk mendapatkan kode tagihan pajak motor beserta cara membayar lewat BRImo. Apabila nasabah sudah merasa melengkapi semua syarat diatas. Langkah berikutnya kalian perlu mengetahui tata cara dapatkan kode pajak motor berikut ini.

Cara Mendapatkan Kode Pajak Motor

Perlu kalian ketahui, sebelum melakukan cara membayar motor lewat BRImo ada salah satu cara yang perlu dilalui yakni mendapatkan kode pajak motor lewat SMS. Untuk mendapat kode pajak motor nasabah bisa mengikuti cara di abwah ini.

  1. Cara pertama nasabah harus mengirimkan pesan sesuai Format resmi. Berikut adalah gambaran Format SMS resmi bayar pajak motor di BRImo.
    Format: E-Samsat [spasi] Nomor Rangka Motor [spasi] Nomor KTP
    Contoh: E-Samsat MH1JF21179K089532 3302233010940007
  2. Kemudian kirimkan SMS Format tersebut ke nomor 0811-211-9211.
  3. Setelah berhasil mengirimkan format, langkah selanjutnya kalian harus menunggu balasan SMS dari pihak Samsat.
  4. Jika sudah mendapatkan balasan, nantinya pesan tersebut berisikan Rincian Tagihan Bayar Pajak Motor serta Kode Tagihan.

Setelah berhasil mendapatkan kode tersebut langkah selanjutnya yang harus kalian lakukan ialah cara membayar tagihan pajak motor lewat BRImo.

Cara Bayar Pajak Motor Lewat BRImo

Sangat disayangkan sampai saat ini BRImo belum menghadirkan layanan untuk cara bayar pajak motor lewat BRImo. Mungkin nasabah dapat melakukan pembayaran tersebut melalui ATM BRI yang telah Pakaibanking rangkum di bawah ini secara lengkap.

Cara Membayar Tagihan Pajak Motor Via ATM BRI

Dikarenakan aplikasi BRImo belum menghadirkan layanan membayar pajak motor, oleh karena itu kami akan merekomendasikan para nasabah untuk menggunakan metode pembayaran tagihan pajak motor lewat ATM BRI.

  1. Langkah pertama, silahkan mendatangi cabang mesin ATM BRI terdekat kalian.
  2. Setelah itu, langsung saja untuk memasukkan kartu ATM BRI ke dalam mesin ATM.
  3. Selanjutnya, pengguna diminta untuk memilih bahasa Indonesia atau Inggris. Silahkan pilih Indonesia saja, supaya mudah di mengerti.
  4. Ditampilan berikutnya, masukkan 6 digit PIN ATM BRI pengguna.
  5. Pada tampilan utama, silahkan pilih menu Pembayaran.
  6. Kemudian dilanjut dengan pilih menu Pajak.
  7. Berikutnya tekan tombol Lainnya.
  8. Tekan kembali menu Lainnya.
  9. Silahkan pilih menu E-Samsat.
  10. Langkah selanjutnya, Masukkan kode 30003 (Kode institusi Jawa Tengah).
  11. Pengguna diminta untuk memasukkan Kode Tagihan E-Samsat yang sudah kalian dapatkan lewat SMS.
  12. Nantinya layar tampilan akan berganti menjadi Rincian Tagihan Pajak.
  13. Periksa terlebih dulu rincian tagihan tersebut, jika sudah benar Tekan Jika Ya.
  14. Layar tampilan ATM akan memunculkan sebuah informasi jika Transaksi Berhasil.
  15. Selesai, silahkan cetak struk tagihan sebagai bukti jika pengguna sudah melakukan pembayaran.
  16. Selamat kalian sudah Berhasil menyelesaikan Transaksi bayar pajak motor lewat BRI dan jangan lupa untuk mengambil kartu ATM dari mesin.

Sanksi Terlambat Bayar Pajak Motor

Bagi nasabah yang memiliki kendaraan bermotor wajib mengetahui informasi mengenai denda atau sanksi telat bayar pajak motor. Sebab jika mengalami keterlambatan bayar pajak cukup lama, maka nominal yang harus dibayarkan sangat besar. Setiap kendaraan motor akan dikenakan tarif pajak sebesar 2% hingga 6,5%.

Kami sarankan untuk pemilik kendaraan bermotor jangan sampai terlambat membayar pajak. supaya tidak dikenakan sanksi atau denda.

Menghubungi Call Center BRI

Apabila kalian mengelami kegagalan ketika membayar pajak motor di BRImo, maka kalian bisa menghubungi Call Center BRI 14017 / 1500017 atau mengirimkan pesan melalui Email callbri@bri.co.id.

Akhir Kata

Itu dia pembahasan lengkap mengenai informasi cara bayar pajak motor lewat BRImo serta syarat dan cara mendapatkan kode tagihan pajak yang telah Pakaibanking.com berikan. Semoga rangkuman diatas bisa membantu para pengguna BRI yang sedang membutuhkan informasi membayar tagihan pajak kendaraan bermotor.