Cara Bayar QRIS Mandiri Online – QRIS adalah kepanjangan dari Quick Response Code Indonesian Standard yang dibuat untuk memfasilitasi pembayaran dengan menggunakan QR code di Indonesia. Layanan QRIS sendiri diluncurkan oleh BI (Bank Indonesia) untuk mempermudah dalam transaksi.
Jadi untuk saat ini sudah tersedia metode pembayaran yang jauh lebih mudah dibandingkan dengan menggunakan mesin EDC yang perlu menggesekan kartu debit atau kredit ke sebuah mesin. Karena metode pembayaran QRIS cukup dengan cara menscan kode QR saja.
Dan pada kesempatan ini, Pakai Banking ingin memberikan informasi tentang cara bayar QRIS Mandiri online. Barang kali saja masih ada diantara kalian yang belum mengetahui bagaimana cara bayar menggunakan QRIS pada aplikasi Mandiri online.
Namun selain memberikan informasi cara bayar menggunakan QRIS, kami juga turut memberikan beberapa informasi lain seperti syarat bayar, biaya sampai dengan limit pembayaran yang dapat dilakukan. Sehingga kalian akan mendapatkan informasi seputar QRIS Mandiri secara lengkap.
Syarat Bayar QRIS Mandiri Online
Sebelum kami lanjutkan ke cara bayar QRIS. Alangkah baiknya kalian juga ketahui syarat apa saja yang diperlukan apabila ingin melakukan pembayaran menggunakan QRIS Mandiri online. Dimana syarat utamanya adalah memiliki layanan Livin’by Mandiri.
Apabila kalian belum memiliki aplikasi Livin’by Mandiri, maka bisa download terlebih dahulu aplikasi Livin’by Mandiri di Google Play untuk para pengguna smartphone Android dan App Store untuk para pengguna smartphone iOS.
Biaya Bayar QRIS Mandiri Online
Adapun hal lainnya yang perlu kalian ketahui ialah biaya QRIS Mandiri online. Kalian pasti pernah bertanya-tanya apakah ada biaya menggunakan QRIS Mandiri? Jawabannya adalah tidak ada biaya transaksi untuk pengguna atau Customer Presented Mode (CPM).
Adapun biaya yang dikenakan ialah untuk pengguna Merchant Presented Mode (MPM), dimana biaya yang dikenakan ialah biaya per transaksi berdasarkan rate yang telah ditentukan dan juga ada biaya untuk setiap kali melakukan settlement.
Limit Bayar QRIS Mandiri Online
Lantas berapakah limit transaksi yang bisa dilakukan apabila menggunakan QRIS Mandiri online? Limit transaksi QRIS Mandiri online adalah sebesar Rp 2.000.000 (dua juta rupiah), baik untuk limit per transaksi dan juga limit harian.
Jadi untuk kalian yang ingin menggunakan metode pembayaran QRIS Mandiri, maka kalian hanya dapat melakukan transaksi sebesar Rp 2.000.000 saja. Apabila ingin melakukan transaksi diatas nominal tersebut, maka bisa menggunakan kartu debit atau kredit.
Cara Bayar QRIS Mandiri Online
Apabila sudah mengetahui hal lainnya seputar QRIS Mandiri online, maka saatnya mengetahui bagaimana cara bayar QRIS Mandiri online. Dimana caranya sangat mudah, asalkan kalian sudah memiliki aplikasi Livin’by Mandiri yang terinstal di smartphone kalian.
1. Buka Aplikasi Livin’by Mandiri
Pertama-tama silahkan buka aplikasi Livin’by Mandiri, setelah itu silahkan login dengan memasukan username dan password secara benar.
2. Pilih Scan QRIS
Setelah berhasil login ke aplikasi Livin’by Mandiri, cara selanjutnya ialah memilih menu Scan QRIS yang letaknya ada disebelah bawah kanan.
3. Pilih Scan QR
Apabila sudah memilih menu Scan QRIS, maka kalian akan melihat dua menu, yaitu Scan QR dan My Code. Silahkan kalian pilih menu Scan QR, kemudian arahkan kamera ke QR Code Penjual / Merchant.
4. Masukan Detail Pembayaran
Setelah berhasil menscan QR code penjual, cara selanjutnya ialah mengisi detail pembayaran, mulai dari sumber rekening dan jumlah nominal pembayaran. Setelah itu dilanjutkan dengan memilih menu Lanjut.
5. Konfirmasi Detail Pembayaran
Apabila sudah mengisikan detail pembayaran, pada halaman berikutnya akan muncul detail pembayaran. Silahkan perkisa kembali detail pembayaran, apakah sudah benar atau belum. Apabila detail pembayaran sudah benar, silahkan pilih Kirim.
6. Masukan MPIN Mandiri
Langkah terakhir ialah memasukan MPIN Mandiri, pastikan kalian memasukan MPIN Mandiri online dengan benar untuk menghindari ke gagal transaksi.
7. Transaksi Berhasil
Setelah berhasil memasukan MPIN Mandiri online, maka proses transaksi pembayaran menggunakan QRIS telah berhasil.
Akhir Kata
Kami rasa cukup sekian dulu informasi tentang cara bayar QRIS Mandiri online, semoga saja informasi yang baru saja kami berikan diatas dapat memberikan banyak manfaat dan membantu kalian semua. Terutama untuk kalian yang memang belum mengetahui hal tersebut.